SLOGAN

AYO GABUNG PKP INDONESIA KAB MAJALENGKA TETAP JAYA

Rabu, 16 Maret 2011

Restu JK Dikantongi, Sutiyoso Ingin Pimpin PSSI


Sutiyoso.
JAKARTA — Sejumlah nama terus mencuat sebagai kandidat pemilihan ketua umum PSSI periode 2011-2015. Salah satunya adalah mantan Gubernur DKI Jakarta, Sutiyoso.

Mantan Pangdam Jakarta Raya itu menyatakan kesiapannya menjadi pemimpin PSSI. “Saya siap kalau memang diusulkan para pemegang hak suara PSSI,” kata Bang Yos saat ditemui pada sebuah kesempatan di kawasan Pulo Mas, Jakarta Timur, Selasa (15/3).

Terkait niatnya memimpin PSSI, Sutiyoso mengaku didukung mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla. “Pak JK bilang tak akan maju dan mendorong saya maju,” tambahnya.

Sutiyoso juga mengatakan, dirinya akan membesarkan PSSI bila memang mendapat kepercayaan dari para pemegang mandat. Sutiyoso menegaskan, sepakbola bukanlah hal asing baginya. “Saya membawa Persija yang dulunya seperti tim dari comberan menjadi juara pada tahun 2001,” tandasnya.

Tak hanya itu, Sutiyoso juga mengaku memahami cara mengembangkan sepakbola. “Tapi saya bukan orang yang suka menyodorkan diri. Kalau memang diusulkan dan dipercaya saya siap maju,” papar pria kelahiran Semarang yang pernah menjadi kiper kesebelasan perwira tinggi TNI tahun 1987 itu.(sto/jpnn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar